Laman

Selasa, 01 Mei 2018

ONE NIGHT WITH THE KING


ONE NIGHT WITH THE KING
Pastor Robert Lie

Jika kita mau Bertemu Tuhan Secara Face To Face, maka kita perlu mempersiapkan diri.

Seperti Ester, ketika akan bertemu dengan Raja Ahasyweros, persiapan selama setahun.

Enam Bulan Di Rendam Dalam MINYAK MUR, enam bulan kemudian di rendam dalam MINYAK KASAI, dan kemudian direndam WANGI-WANGIAN PEREMPUAN

   
MINYAK MUR

Ester 2:1-18 “… sebelumnya ia dirawat menurut peraturan bagi para perempuan selama 12 bulan, sebab seluruh waktu itu digunakan untuk pemakaian wangi2an: 6 bln untuk memakai minyak mur & 6 bulan lagi untuk memakai minyak kasai.”

Mur berasal dari Kata MARRAR BITTER PAHIT. Minyak ini juga digunakan Musa Memercik Kemah Tabernakel.

Mazmur 45:7 (TB)  (45-8) Engkau mencintai keadilan dan membenci kefasikan; sebab itu Allah, Allahmu, telah mengurapi engkau dengan minyak sebagai tanda kesukaan, melebihi teman-teman sekutumu.

http://www.bibleforandroid.com/v/fb834532f30b

MINYAK KESUKAAN DARI TUHAN KETIKA ORANG-ORANG DISEKITAR KITA MEMBUAT KITA PAHIT.
Agar Ester layak menjadi Ratu bagi Raja Ahasyweros maka Ester harus menjalani sebuah proses yang cukup menyakitkan yaitu tubuhnya harus digosok dengan minyak mur & minyak kasai sehingga minyak-minyak tersebut sampai meresap ke dalam daging Ester. Pada akhirnya Ester terpilih menjadi ratu bagi raja Ahasyweros.

Ester adalah gambaran orang Kristen yang dipersiapkan untuk menjadi mempelai perempuan. Sedangkan raja Ahasyweros gambaran dari Kristus sendiri. Agar kita layak menjadi mempelai Kristus hidup kita harus di proses terlebih dahulu. Hidup kedagingan kita yang berbau busuk harus digosok dengan minyak mur rohani sehingga kita bisa mempersembahkan hidup kita yang penuh dengan bau wangi-wangian di hadapan Tuhan.

SEBELUM KITA KETEMU TUHAN RAJA SECARA PRIBADI DENGAN RAJA MAKA KITA HARUS *DIBERSIHKAN* TERLEBIH DULU

DIBERSIHKAN DARI SEGALA KEPAHITAN, MASA LALU YANG MENYAKITKAN.

MINYAK KASAI

1 Tawarikh 9:29 (TB)  Sebagian dari mereka ditugaskan mengurus perabotan, yakni segala perabotan tempat kudus, dan mengurus tepung yang terbaik, anggur, minyak, kemenyan dan rempah-rempah,

http://www.bibleforandroid.com/v/2c54f2db18da

Keluaran 35:28 (TB)  rempah-rempah dan minyak untuk penerangan, untuk minyak urapan dan untuk ukupan dari wangi-wangian.

http://www.bibleforandroid.com/v/19cf49415d8b

 Lambang minyak yang diramu secara khusus dengan resep rahasia dan hanya ada di istana raja.

Bagi orang-orang top terkaya tertentu ada yang tidak puas dengan business clas atau executive class atau first class manapun, dia menginginkan his own class, sebuah kelas yang hanya ada satu-satunya di dunia. Minyak Kasai adalah minyak yang demikian.

MINYAK Kasai Hanya Ada di Istana Raja. Hidup Kita dikhususkan buat Raja kita. Cara Hidup Kita harus berbeda dengan Cara Hidup Dunia.

Minyak Kasai adalah minyak yang menyenangkan hati Tuhan, bukan menyenangkan orang lain. Hiduplah berjalan dalam kebenaran Tuhan, bukan kebenaran manusia, karena kebenaran manusia pun tidak ada artinya dibanding kebenaran Allah.

Ramuan Minyak Kasai yang diketahui resepnya salah satunya mengandung unsur KEMENYAN dan KAYU MANIS.

KEMENYAN ini jika semakin dipanaskan akan semakin wangi. Kita harus memiliki karakter yang harus semakin wangi saat kita melewati ujian demi ujian. Apa yang baik belum tentu benar, tetapi apa yang benar pasti baik. Saat kita mulai kompromi dalam hal kecil sejak masa muda kita, kita bisa berkompromi dalam hal besar saat kita semakin dewasa.

KEMENYAN juga berfungsi untuk menyembunyikan diri kita sendiri di hadapan Allah. Kemenyan dipanaskan sedemikian pekat oleh imam besar sebelum dia mempersembahkan korban bakaran tahunannya. Sehingga saat ruangan dipenuhi asap kemenyan yang begitu wangi semerbak, barulah imam besar mempersembahkan korban bakaran.

WANGI-WANGIAN

BERASAL DARI KATA TAMRUD ATAU SCRUBING, DIBERSIHKAN, DIHALUSKAN.

KITA MAU Bertemu Raja KITA, Kita harus Membersihkan Seluruh Hidup Kita.

PERSIAPAN UNTUK BERTEMU TUHAN YESUS RAJA HARUS EXCELLENCE.

ADA TIGA HAL YANG HARUS DIMILIKI OLEH KITA UNTUK BERTEMU RAJA :

*SPIRIT OF HUMILITY*

Amsal 15:33 (TB)  Takut akan TUHAN adalah didikan yang mendatangkan hikmat, dan kerendahan hati mendahului kehormatan.

http://www.bibleforandroid.com/v/5b9c460bcfa4

KERENDAHAN HATI DISINI BERASAL DARI KATA ANAFA ATAU GENTLENESS.

ANAFA ARTINYA MENGENAL SESEORANG UNTUK MENGENAL TEMPATNYA. TAHU MENEMPATKAN DIRI

*SPIRIT OF EXCELLENCE*
Amsal 22:29 (TB)  Pernahkah engkau melihat orang yang cakap dalam pekerjaannya? Di hadapan raja-raja ia akan berdiri, bukan di hadapan orang-orang yang hina.

http://www.bibleforandroid.com/v/3229606730cd

Kisah Para Rasul 24:16 (TB)  Sebab itu aku senantiasa berusaha untuk hidup dengan hati nurani yang murni di hadapan Allah dan manusia.

http://www.bibleforandroid.com/v/bdb4f12332dc

*SPIRIT OF GENEROUS*

Filipi 4:5 (TB)  Hendaklah kebaikan hatimu diketahui semua orang. Tuhan sudah dekat!

http://www.bibleforandroid.com/v/fead226015f2

TIGA FASE YANG HARUS DILALUI

FASE RELA DIPISAHKAN
FASE RELA DIBERSIHKAN
FASE RELA DIMURNIKAN

AMIN

WRITING : Joshua Ivan Sudrajat






Tidak ada komentar:

Posting Komentar