Halo, selamat datang! Namaku adalah Benjamin Cousijnsen. Pada tanggal 4 Maret 2013, saya menerima pesan berikut dari malaikat utusan Tuhan.
Shalom! Sesungguhnya, Aku berkata kepadamu, aku menyapamu dalam nama maha kuasa dari Yeshua HaMashiach, Yesus Kristus. Namaku adalah Guntur
Sesungguhnya, Tuhan akan membuat awan cerah!
Keluaran 20, ayat 18 Seluruh bangsa itu menyaksikan guruh mengguntur, kilat sabung-menyabung, sangkakala berbunyi dan gunung berasap. Maka bangsa itu takut dan gemetar dan mereka berdiri jauh-jauh.
Mazmur 77, ayat 17 sampai 19 Awan-awan mencurahkan air, awan-gemawan bergemuruh, bahkan anak-anak panah-Mu beterbangan. Deru guntur-Mu menggelinding, kilat-kilat menerangi dunia, bumi gemetar dan bergoncang. Melalui laut jalan-Mu dan lorong-Mu melalui muka air yang luas, tetapi jejak-Mu tidak kelihatan.
Matius 28, ayat 2 dan 3 Maka terjadilah gempa bumi yang hebat sebab seorang malaikat Tuhan turun dari langit dan datang ke batu itu dan menggulingkannya lalu duduk di atasnya. Wajahnya bagaikan kilat dan pakaiannya putih bagaikan salju.
1 Samuel 2 ayat 6 TUHAN mematikan dan menghidupkan, Ia menurunkan ke dalam dunia orang mati dan mengangkat dari sana.
Wahyu 20, ayat 13 Maka laut menyerahkan orang-orang mati yang ada di dalamnya, dan maut dan kerajaan maut menyerahkan orang-orang mati yang ada di dalamnya, dan mereka dihakimi masing-masing menurut perbuatannya.
Matius 22, ayat 33 Orang banyak yang mendengar itu takjub akan pengajaran-Nya.
Matius 27, ayat 45 dan ayat 52-53 Mulai dari jam dua belas kegelapan meliputi seluruh daerah itu sampai jam tiga. dan kuburan-kuburan terbuka dan banyak orang kudus yang telah meninggal bangkit. Dan sesudah kebangkitan Yesus, merekapun keluar dari kubur, lalu masuk ke kota kudus dan menampakkan diri kepada banyak orang.
Wahyu 20, ayat 6 Berbahagia dan kuduslah ia, yang mendapat bagian dalam kebangkitan pertama itu. Kematian yang kedua tidak berkuasa lagi atas mereka, tetapi mereka akan menjadi imam-imam Allah dan Kristus, dan mereka akan memerintah sebagai raja bersama-sama dengan Dia, seribu tahun lamanya.
Matius 24, ayat 27 Sebab sama seperti kilat memancar dari sebelah timur dan melontarkan cahayanya sampai ke barat, demikian pulalah kelak kedatangan Anak Manusia
Dan siapa yang tidak ingin mendengar, akan binasa.
Sesungguhnya- sungguhnya, Pilihlah sekarang, karena siapa yang tidak ingin mendengar, akan binasa!
Lukas 21, ayat 27, dan Lukas 22, ayat 46 Baca ini untuk diri sendiri.
Lalu malaikat utusan Allah berkata, aku pergi sekarang, Ruacha, Jeshu, Shalom!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar