Pertama, Jika saudara berpikir bahwa Tuhan tidak memakai saudara, maka ketahuilah itu bukan kesalahan Tuhan, itu adalah tanggung jawab saudara.Saudara perlu tahu bahwa banyak yang dipanggil, tetapi sedikit yang dipilih. Hanya sedikit yang terpilih karena sedikit yang mau membayar harga bagi Tuhan untuk menggunakan mereka.
Ini adalah hal-hal yang harus saudara pertimbangkan jika saudara ingin Tuhan memakai saudara dengan luar biasa. Ini beberapa poin yang akan membantu saudara untuk mengembangkan pengurapan besar atas hidup saudara.
1. Saudara harus dilahirkan kembali, menerima Yesus Kristus sebagai Tuhan dan Juruselamat secara pribadi. (Pondasi)
2. Menerima baptisan Roh Kudus dengan bukti berbicara dengan bahasa roh.
3. Letakkan Yesus Kristus di tempat yang pertama dalam hidup saudara, jadikan DIA prioritas pertama dalam hati, pikiran dan kehidupan saudara.
Ini adalah hal-hal yang harus saudara pertimbangkan jika saudara ingin Tuhan memakai saudara dengan luar biasa. Ini beberapa poin yang akan membantu saudara untuk mengembangkan pengurapan besar atas hidup saudara.
1. Saudara harus dilahirkan kembali, menerima Yesus Kristus sebagai Tuhan dan Juruselamat secara pribadi. (Pondasi)
2. Menerima baptisan Roh Kudus dengan bukti berbicara dengan bahasa roh.
3. Letakkan Yesus Kristus di tempat yang pertama dalam hidup saudara, jadikan DIA prioritas pertama dalam hati, pikiran dan kehidupan saudara.
4. Jadilah orang yang suka doa, berbicara dalam bahasa roh secara berkala(teratur).
5. Pelajari firman Tuhan setiap hari, tulis catat, renungkan setiap hari.
6. Jalani Hidup kudus & menyenangkan hati TUHAN.
7. Miliki motif yang tepat agar Tuhan menggunakan saudara.
8. Bangun hubungan intim dengan Roh Kudus, belajar untuk peka terhadap kehadiran-Nya & suara, sangat taat kepada kepemimpinan-NYA.
9. Menginginkan karunia roh misalnya bernubuat, kesembuhan, mujizat, penglihatan, lidah, mimpi, kata-kata pengetahuan (1 Kor 14:1)
10. Memiliki hari-hari puasa yang konsisten, menghabiskan waktu dalam penyembahan. Ini akan mengembangkan urapan yang kuat, yang utama adalah urapan untuk membedakan manifestasi Roh lainnya.
11. Kelilingi diri saudara dengan bahan-bahan yang terkait dengan pemanggilan saudara, seperti buku, video, mp3 dll
12. Miliki mentor dalam panggilan saudara, baik pendeta di Gereja, pemimpin di persekutuan, atau siapa saja yang kerohanian-nya matang dan Tuhan tempatkan dalam hidup saudara.
Yohanes 14: 12Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya barangsiapa percaya kepada-Ku, ia akan melakukan juga pekerjaan-pekerjaan yang Aku lakukan, bahkan pekerjaan-pekerjaan yang lebih besar dari pada itu. Sebab Aku pergi kepada Bapa;
Kisah Para Rasul 1: 8 Tetapi kamu akan menerima kuasa, kalau Roh Kudus turun ke atas kamu, dan kamu akan menjadi saksi-Ku di Yerusalem dan di seluruh Yudea dan Samaria dan sampai ke ujung bumi."
Saksi batiniah (dalam kepemimpinan roh) adalah karya Pengurapan, sedangkan penyembuhan, nubuatan, bahasa roh, penglihatan, mukjizat dll adalah karya pengurapan pelayanan. Baptisan dalam Roh Kudus menyediakan akses kepada kuasa Tuhan tetapi karunia-karunia Roh adalah saluran dimana kuasa dapat mengalir.
- Oleh Othusitse Mmusi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar